Detail Penelitian

ISOLASI DAN KARAKTERISASI SENYAWA ANTI TUBERKULOSIS DARI AKTINOMISETES YANG BERASOSIASI DENGAN SPON LAUT ASAL PERAIRAN PULAU MANDEH SUMATRA BARAT


by Admin | 9 jam yang lalu | 164 Dilihat | Kategori : Kesehatan

Detail Penelitian
Peneliti Dr. Dra DIAN HANDAYANI Apt
Judul Penelitian ISOLASI DAN KARAKTERISASI SENYAWA ANTI TUBERKULOSIS DARI AKTINOMISETES YANG BERASOSIASI DENGAN SPON LAUT ASAL PERAIRAN PULAU MANDEH SUMATRA BARAT
Tahun penelitian 2018
Jenis Penelitian Riset Murni
Lokasi Penelitian Sumatera Barat
Status Penelitian Sudah Selesai

Abstrak


Prevalensi kejadian Tuberkulosis (TB) terus meningkat tiap tahunnya terutama di negara berkembang seperti Indonesia. Indonesia tergolong negara dengan beban kesakitan tuberkulosis dan prevalensi Multi Drug Resistant M. Tuberculosis (MDR TB) tinggi. Sejumlah permasalahan seperti tingginya prevalensi kasus baru, resisten bakteri, efek samping obat yang mengganggu, lama terapi dan penurunan kepatuhan pasien menyebabkan penyakit TB sulit diatasi. Penemuan obat tuberkulosis berjalan sangat lambat dan tidak sebanding dengan peningkatan kejadian penyakit. Saat ini, pengobatan yang digunakan belum mampu menekan jumlah penderita tuberkulosis. Salah satu terobosan dalam mengatasi masalah tersebut adalah usaha menemukan senyawa anti-TB baru yang berasal dari mikroba alami aktinomisetes. Aktinomisetes merupakan sumber potensial penghasil antibiotik yang digunakan saat ini. Aktinomisetes yang berasal dari lingkungan darat menjadi kurang menarik perhatian peneliti saat ini karena terbatasnya jenis dan potensi senyawa yang dihasilkannya. Hubungan simbiotik antara aktinomisetes dengan berbagai invertebrata laut seperti spon memungkinkan terdapatnya kesamaan metabolit sekunder yang dihasilkan. Isolasi senyawa aktinomisetes yang berasosiasi dengan spon laut merupakan solusi yang cemerlang dalam upaya pencarian senyawa anti-TB baru tanpa mengganggu ekosistem dan diversitas laut itu sendiri. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh senyawa anti-TB dari aktinomisetes yang diisolasi dari beberapa spon yang hidup di Perairan Pulau Mandeh Sumatra Barat. Tahapan penelitian yang akan dilakukan meliputi isolasi aktinomisetes, identifikasi isolat aktinomisetes, kultivasi, ekstraksi dan isolasi kandungan metabolit sekunder, uji aktivitas antibakteri terhadap Mycobacterium tuberculosis, penentuan molekul target dengan menggunakan teknik molecular docking, dan mekanisme molekular senyawa bioaktif hasil isolasi terhadap bakteri patogen M. tuberkulosis.

Link Terkait