IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN BERBASIS RISET PADA MATA KULIAH IPA TERPADU KELAS VII DALAM UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS DAN KREATIF
Peneliti | Fanny Rahmatina Rahim, M. Pd |
Judul Penelitian | IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN BERBASIS RISET PADA MATA KULIAH IPA TERPADU KELAS VII DALAM UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS DAN KREATIF |
Tahun penelitian | 2018 |
Jenis Penelitian | Riset Terapan |
Lokasi Penelitian | Kota Padang |
Status Penelitian | Sudah Selesai |
Abstrak
Dalam upaya membantu mewujudkan Visi UNP menuju universitas berbasis riset, diperlukan kesadaran Tenaga Pendidik agar senantiasa aktif dalam memberikan inovasi dalam pembelajaran di kelas seperti mentransformasi pembelajaran konvensional menuju pembelajaran berbasis riset. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis implementasi pembelajaran berbasis riset pada mata kuliah IPA Terpadu Kelas VII dalam upaya meningkatkan kemampuan berpikir kritis dan kreatif. Penelitian menggunakan metode Quasi Experimental Research dengan rancangan Pretest-posttest Control Group Design. Penelitian dilakukan di dua kelas sampel yang diperoleh dari teknik cluster random sampling dengan memberikan perlakuan pembelajaran berbasis riset kepada kelas eksperimen dan pembelajaran biasa kepada kelas kontrol. Data penelitian diperoleh menggunakan instrumen pre-test dan post-test, angket respon siswa dan lembar observasi selama pembelajaran berlangsung. Dengan implementasi pembelajaran berbasis riset, kemampuan berpikir kritis dan kreatif mahasiswa Pendidikan Fisika FMIPA UNP diharapkan dapat mengalami peningkatan