Evaluasi Potensi Sumberdaya Mineral Logam, Non Logam dan Batuan Lokasi : Kabupaten Pasaman Barat
Peneliti | TIM BIDANG GEOLOGI |
Judul Penelitian | Evaluasi Potensi Sumberdaya Mineral Logam, Non Logam dan Batuan Lokasi : Kabupaten Pasaman Barat |
Tahun penelitian | 2013 |
Jenis Penelitian | Riset Murni |
Lokasi Penelitian | Kabupaten Pasaman Barat |
Status Penelitian | Sudah Selesai |
Abstrak
Sumber daya mineral logam, non logam dan batuan yang tersebar di Kabupaten Pasaman Barat secara ekonomis cukup menjanjikan untuk dikembangkan : a. Komoditas tambang mineral logam seperti Bijih Besi Ranah Panantian (Fe total sampai dengan 63,91 %) Fe2O3 91,37 % FeA2O3 84,58-91,37 %), dan Mangan Silaping (MgO 38,7 % Fe total 7,82 % SiO2 45,50 %) b. Mineral non logam sebagai bahan baku semen : Batu gaming Gunung Tuleh (CaO 46,5-52,7 %, SiO20,36-5,02 % MgO 0,80-0,94 %) dan Tanah liat Muara Kiawai (Al2O3 16,7 % SiO2 63,0 % Fe2O3 7,84 %) c. Komoditas tambang batuan seperti Dunit Hazburgit Batang Tongar sebagai bahan pupuk (MgO 38,7 % Fe total 7,82-8,30 5), andesit, granit, dan sirtukil, sebagai bahan bangunan. Kendala utama di dalam eksploitasi sumber daya bahan galian mineral logam, non logam dan batuan adalah masih kurangnya peluang besar dan promosi investasi serta adanya tumpang tindih penggunaan lahan terutama dengan kawasan Lindung dan Kawasan Hutan.