Detail Penelitian

Implementasi Discovery Learning Berbantuan Media Sosial Edmodo© Berbasis Literasi Sains untuk Meningkatkan Keterampilan Berpikir Kritis dan Kreatifitas Calon Guru IPA SMP


by Admin | 13 jam yang lalu | 147 Dilihat | Kategori : Kesehatan

Detail Penelitian
Peneliti Arief Muttaqiin, S.Pd, M.Pd
Judul Penelitian Implementasi Discovery Learning Berbantuan Media Sosial Edmodo© Berbasis Literasi Sains untuk Meningkatkan Keterampilan Berpikir Kritis dan Kreatifitas Calon Guru IPA SMP
Tahun penelitian 2018
Jenis Penelitian Riset Terapan
Lokasi Penelitian Kota Padang
Status Penelitian Sudah Selesai

Abstrak


Penelitian ini bertujuan untuk mengimplementasikan model pembelajaran penemuan (Discovery Learning) dengan bantuan aplikasi daring media sosial pendidikan Edmodo© berbasis literasi sains sebagai upaya meningkatkan keterampilan berpikir kritis dan kreatifitas calon Guru IPA SMP pada mata kuliah IPA Terpadu Kelas VII di Jurusan Pendidikan IPA Universitas Negeri Padang. Dalam penelitian ini, peneliti mengkolaborasikan pembelajaran Discovery Learning dengan media sosial Edmodo© berbasis literasi sains. Metode Quasi Expriment dengan desain The Static-Group Pretest-Posttest dilaksanakan kepada dua kelas penelitian. Dengan implementasi model pembelajaran Discovery Learning yang dikolaborasikan dengan media daring Edmodo© berbasis literasi sains, diharapkan keterampilan berpikir kritis dan kreatifitas calon guru IPA akan menjadi lebih baik dan dapat diterapkan pada aspek lainnya. Luaran yang telah dihasilkan diantaranya telah disubmit ke Jurnal Nasional ber-ISSN (Jurnal SEMESTA: The Journal of Science Education and Teaching) dan dihasilkan pula 2 artikel yang diterbitkan pada Prosiding pada Asian Education Symposium (AES) dan International Conference on Mathematics, Science, Education and Technology (ICOMSET).

Link Terkait