PENGEMBANGAN VIDEO PEMBELAJARAN TEKNIK MENJAHIT BUSANA PADA MATA KULIAH BUSANA DASAR DI IKK FPP UNP
Peneliti | Reni Fitria, S.Pd, M.Pd |
Judul Penelitian | PENGEMBANGAN VIDEO PEMBELAJARAN TEKNIK MENJAHIT BUSANA PADA MATA KULIAH BUSANA DASAR DI IKK FPP UNP |
Tahun penelitian | 2018 |
Jenis Penelitian | Riset Murni |
Lokasi Penelitian | Kota Padang |
Status Penelitian | Sudah Selesai |
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan video pembelajaran teknik menjahit busana yang valid, praktis, dan efektif pada mata kuliah Busana Dasar. Pada penelitian ini, peneliti meggunakan metode penelitian Research and Development (R&D) dan model 4D (four-D) yang dikembangkan oleh Thiagarajan 1974. Penelitian ini terdiri dari empat tahapan, yaitu define (tahap pendefinisian), design (tahap perancangan), develop (tahap pengembangan), dan disseminate (tahap penyebaran). Video pembelajaran teknik menjahit busana didesain menggunakan Macromedia Flash 8. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini adalah video pembelajaran yang valid, diharapkan praktis, dan efektif. Berdasarkan temuan itu diharapkan bisa menjadi desain pembelajaran yang dapat meningkatkan proses pembelajaran pada mata kuliah Busana Dasar secara signifikan di IKK FPP UNP