Pengembangan Bahan Ajar Matematika Berbasis Discovery Learning untuk Meningkatkan Keampuan Pemecahan Masalah Siswa Sekolah Dasar
Peneliti | Sherlyane Hendri, M. Pd |
Judul Penelitian | Pengembangan Bahan Ajar Matematika Berbasis Discovery Learning untuk Meningkatkan Keampuan Pemecahan Masalah Siswa Sekolah Dasar |
Tahun penelitian | 2018 |
Jenis Penelitian | Riset Terapan |
Lokasi Penelitian | Kota Padang |
Status Penelitian | Sudah Selesai |
Abstrak
Kemampuan pemecahan masalah merupakan bagian yang sangat penting dalam pembelajaran matematika, karena memungkinkan siswa memperoleh pengalaman baru menggunakan pengetahuan dan keterampilan yang sudah ada, serta mengembangkan ide-ide dengan berpatokan pada pemahaman konsep yang dimiliki untuk memecahkan suatu masalah. Pengetahuan diperoleh melalui pemahaman konsep dan salah satu cara yang dapat digunakan guru untuk meningkatkan kemampuan pemecahan masalah siswa yaitu dengan mengembangkan pembelajaran berbasis discovery learning. Penelitian ini bertujuan melakukan pengembangan pembelajaran untuk menghasilkan produk perangkat pembelajaran matematika berbasis discovery learning yang mampu meningkatkan kemampuan pemecahan masalah siswa SD yang valid, praktis, dan efektif. Target khusus yang ingin dicapai yakni menghasilkan produk berupa (1) RPP pembelajaran matematika berbasis discovery learning untuk meningkatkan kemampuan pemecahan masalah siswa SD, (2) Bahan Ajar matematika discovery learning untuk meningkatkan kemampuan pemecahan masalah siswa SD. Metode yang akan dipakai dalam pencapaian tujuan pengembangan yang akan dilakukan yaitu model 4D (Define, Design, Develop, and Disseminate) yang menekankan pada kebutuhan pengguna (guru dan peserta didik) sesuai konteks, artinya model pengembangan ini dikembangkan secara kolaboratif melibatkan pengguna di sampel terpilih. Produk direvisi berdasarkan data proses otentik sesuai kebutuhan pengguna yakni berupa evaluasi proses/formatif, selanjutnya uji ahli dan uji kelompok kecil dilaksanakan untuk menyempurnakan produk (evaluasi sumatif).