PENGARUH LATIHAN MENGGUNAKAN VIDEO DAN LATIHAN KONVENSIONAL TERHADAP FOOTWORK MAHASISWA UNIT KEGIATAN OLAHRAGA TENIS MEJA UNIVERSITAS NEGERI PADANG
Peneliti | Dessi Novita Sari, M. Pd |
Judul Penelitian | PENGARUH LATIHAN MENGGUNAKAN VIDEO DAN LATIHAN KONVENSIONAL TERHADAP FOOTWORK MAHASISWA UNIT KEGIATAN OLAHRAGA TENIS MEJA UNIVERSITAS NEGERI PADANG |
Tahun penelitian | 2018 |
Jenis Penelitian | Riset Terapan |
Lokasi Penelitian | Kota Padang |
Status Penelitian | Sudah Selesai |
Abstrak
Permasalahan dalam penelitian ini adalah masih kurangnya kemampuan footwork dalam bermain tenis meja Mahasiswa Unit Kegiatan Olahraga Tenis Meja Universitas Negeri Padang. Prestasi yang diraih mahasiswa jadi sulit tercapai karena kurang maksimalnya kemampuan footwork tersebut kemungkinan disebabkan oleh metode/cara yang digunakan dalam melatih kemampuan footwork/ kerja kaki Mahasiswa Unit Kegiatan Olahraga Tenis Meja Universitas Negeri Padang. Pengamatan Pelatih selama pertandingan yang diikuti oleh mahasiswa UKO, hanya beberapa yang memperoleh juara dalam pertandingan. Penelitian ini termasuk penelitian eksperimen semu yang bertujuan untuk mengetahui pengaruh latihan menggunakan media video dan latihan konvensional terhadap kemampuan footwork kerja kaki Mahasiswa Unit Kegiatan Olahraga Tenis Meja Universitas Negeri Padang. Populasi dalam penelitian ini adalah Mahasiswa Unit Kegiatan Olahraga Tenis Meja Universitas Negeri Padang. Teknik pengambilan sampel menggunakan proportional random sampling. Data dianalisis dengan menggunakan rumus uji t. Akhirnya diharapkan penelitian ini bisa berkontribusi dan berguna bagi pengembangan ilmu pengetahuan khususnya dalam bidang pendidikan olahraga. Berdasarkan pengukuran dan analisa maka diperoleh hasil penelitian sebagai berikut: (1) Latihan menggunakan video memberikan pengaruh yang signifikan terhadap kemampuan footwork mahasiswa UKO tenis meja UNP (2) Latihan konvensional memberikan pengaruh yang signifikan terhadap kemampuan footwork mahasiswa UKO tenis meja UNP (3) Tidak terdapat perbedaan yang signifikan antara mahasiswa yang dilatih menggunakan video dengan mahasiswa yang dilatih secara konvensional terhadap kemampuan footwork mahasiswa UKO tenis meja UNP