Detail Penelitian

Pengembangan Media Desain Grafis berbasis Teknologi Android di Program Studi Pendidikan Teknik Informatika Fakultas Teknik Universitas Negeri Padang


by Admin | 2 hari yang lalu | 158 Dilihat | Kategori : Kesehatan

Detail Penelitian
Peneliti Dr. Asrul Huda, S.Kom., M.Kom
Judul Penelitian Pengembangan Media Desain Grafis berbasis Teknologi Android di Program Studi Pendidikan Teknik Informatika Fakultas Teknik Universitas Negeri Padang
Tahun penelitian 2018
Jenis Penelitian Riset Terapan
Lokasi Penelitian Kota Padang
Status Penelitian Sudah Selesai

Abstrak


Berdasarkan pengamatan awal pelaksanaan pembelajaran Desain Grafis terindikasi baru sebatas menggunakan menggunakan media modul cetak, metode ceramah dan praktek terbimbing dan belum menggunakan media dengan teknologi android. Penelitian ini bertujuan untuk: (1) Menghasilkan Media pembelajaran Desain Grafis berbasis Teknologi Android. (2) Menghasilkan Media pembelajaran Desain Grafis berbasis Teknologi Android yang Valid, Praktis dan Efektif di Program Studi Pendidikan Teknik Informatika Fakultas Teknik Universitas Negeri Padang. Penelitian ini merupakan Penelitian Pengembangan (Research and Development). Penelitian ini menggunakan rancangan penelitian pengembangan dengan model pengembangan 4D. 4D model ini terdiri dari 4 tahap utama yaitu, Define (pembatasan), Design (perancangan), Develop (pengembangan), dan Disseminate (penyebaran). Data dalam penelitian ini terdiri atas data kuantitatif. Data kuantitatif diperoleh dari Mahasiswa untuk mendapatkan data hasil belajar kognitif, psikomotor dan afektif dengan menggunakan instrumen angket. Hasil penelitian terkait dengan Pengembangan Media pembelajaran Desain Grafis berbasis Teknologi Android yang Valid di Program Studi Pendidikan Teknik Informatika Fakultas Teknik Universitas Negeri Padang

Link Terkait